Jenius UI/UX Challenge CCW 2020
Berkokreasi Mendesain Aplikasi
Ayo buat desain UI/UX aplikasi yang interaktif dan menyenangkan agar Jenius User semakin sering menggunakan aplikasi Jenius di kehidupan sehari-hari!
Hadiah Pemenang
Mengapa Jenius Mengadakan UI/UX Challenge?
Karena Jenius ingin mengundangmu berkokreasi untuk mengembangkan aplikasi yang lebih interaktif, menyenangkan dan nyaman digunakan. Jika kamu mencari tempat berkarya dan melahirkan inovasi, UI/UX Challenge adalah jawabannya!
Tahapan Kompetisi

Apa yang akan kamu buat jika mengikuti UI/UX Design Challenge ini?
Kamu akan membuat desain User Experience dan User Interface untuk mobile app yang bisa diaplikasikan ke Android dan iOS. Hal-hal yang harus dipenuhi dalam membuat desain adalah:
- Mencari permasalahan yang ada dalam aplikasi Jenius saat ini dan memberikan solusi untuk masalah tersebut.
- Fitur-fitur Jenius saat ini harus ada dalam desain yang kamu buat, tetapi kamu boleh menambahkan fitur baru sebagai bagian dari solusi yang kamu tawarkan
- User flows dan wireframes
- Desain yang kamu buat harus mudah dimengerti, mudah digunakan, inovatif, namun tetap mempertimbangkan rasa aman pengguna aplikasi.
Peserta akan mendapat nilai tambahan jika mempertimbangkan:
- Metode Design Thinking: Empathise, Define, Ideate, Prototype, Test
- Melakukan riset dan validasi kepada pengguna Jenius
- Kapabilitas personalisasi dari desain
- Adanya micro-interactions dan animasi yang fungsional
Apa bentuk karya yang dikumpulkan?
- Studi kasus (case study):
- Format yang digunakan adalah .pdf, .ppt, atau .key
- Memuat latar belakang, masalah yang diangkat, dan solusi yang diberikan
- Memuat keseluruhan user flows dan wireframes
- Memuat desain high fidelity mockup (minimal 10 screens)
- Prototipe dari desain high fidelity mockup dapat ditampilkan dalam bentuk:
- Clickable prototype (menggunakan Marvel, InVision, Principle, Protopie, Framer X, Flinto, Figma, dsb.) yang dilampirkan dalam bentuk tautan (URL) di case study, atau
- File video
Apa kriteria penilaian dari UI/UX Design Challenge ini?
- Metodologi yang digunakan dalam mendefinisikan permasalahan dan solusi.
- Ide dan solusi berdasarkan hal-hal yang harus dipenuhi seperti tertera di atas
- Desain realistis dan memungkinkan untuk diimplementasikan (mempertimbangkan teknologi yang digunakan)
- Desain mudah dimengerti, dipelajari, dan digunakan (intuitive interaction)
- Explorasi desain UI (tidak terpaku dengan style desain Jenius saat ini tetapi tetap selaras dengan brand Jenius)
- Konsistensi komponen desain
- Design readability
- Desain mudah digunakan baik oleh pengguna Android maupun iOS
Cara Ikutan
- Peserta bisa perorangan atau tim beranggotakan maksimal 3 orang yang terdiri (tapi tidak terbatas dari) UI Designer, UX Designer, UX Researcher, UX Writer, Graphic Designer, Copywriter, Project Manager, Product Owner, Front-end Developer, atau Back-end Developer, dll.
- Semua peserta harus menyetujui dan mengikuti Syarat dan Ketentuan (umum dan khusus)
- Buat dan kirimkan karya melalui link pendaftaran
- 10 tim terpilih akan mendapatkan kesempatan untuk bersaing ke babak final dan melempar ide desain UI/UX mereka di Co.Creation Week 2020
Juri
Head of Digital Banking, Bank BTPN
2. Mega Cynthia Tanjaya
Digital Banking UI/UX Lead, Bank BTPN
Punya ide dan inovasi desain supaya aplikasi Jenius menjadi lebih berwarna?
Untuk informasi selengkapnya kunjungi https://www.cocreate.id/cocreation-week-2020/uiux-challenge/